Bagaimana Mengatasi Koneksi Internet Lemot di Windows 10?

internet-lemot

Halo kawan geekis, kali ini aku mau share pengalaman ku menggunakan koneksi internet dari provider XL di Windows 10.

Kali ini ada kendala yang tidak biasa aku temui. Sebelum aku menggunakan paket data dari XL, aku menggunakan Tri (Three) dan Indosat. Semuanya lancar tanpa kendala. Lalu aku mencoba untuk menggunakan XL yang memang sedang ada promo. Setelah cek jaringan sinyal di tempat aku, dan hasilnya bagus akhirnya aku putuskan untuk mencoba XL sebagai koneksi internet sehari-hari.

Setelah diaktifkan dan dicoba untuk browsing di laptop ASUS A455L dengan sistem operasi Windows 10 Pro, ternyata koneksi internet tidak berjalan mulus.

Padahal modem menunjukkan bahwa aku mendapatkan sinyal HSDPA.

Karena penasaran, aku coba di ponsel. Kebetulan modem yang aku gunakan dihubungkan ke router, sehingga bisa diakses untuk beberapa device. Nah, setelah aku coba di ponsel hasilnya pun lancar banget. Bahkan aku coba untuk download kecepatan hampir 1 Mbps.

Rasa penasaran muncul, akhirnya coba lagi di laptop satunya dengan sistem operasi Ubuntu dan Windows 7. Di laptop ini kecepatan koneksi internet XL pun juga cepat, sama seperti di ponsel.

Jadi, asumsi aku ada masalah pada laptop aku yang Windows 10 ini.

Setelah mencoba untuk diganti driver WiFi, update driver, dan lain-lain hasilnya sama saja. Akhirnya aku ketemu solusinya.

Yang bisa aku lakukan untuk mengatasi koneksi internet lemot di Windows 10 ini adalah dengan menggunakan VPN (Virtual Private Network).

Karena aku nggak punya VPN (Berbayar) akhirnya aku coba dulu pakai fitur VPN bawaan Avast Anti Virus yang bernama Avast SecureLine VPN. Sayangnya fitur ini hanya TRIAL 7 hari. Dan setelah aku aktifkan Avast SecureLine ini koneksi internet ku di Windows 10 menjadi normal.

Baca juga:  Apakah Sinyal 4G Bikin Kuota Internet Cepat Habis?

Nah, dari ini muncul spekulasi apakah lemot tadi diakibatkan karena ada port yang block?

Sampai saat ini aku belum bisa mencari masalahnya.

Tapi setidaknya dengan menggunakan VPN bisa menormalkan kembali koneksi internet di Windows 10.

Karena Avast SecureLine ini TRIAL dan harus upgrade untuk menikmati Full Version nya. Akhirnya aku mencari VPN gratisan. Setelah browsing nemu, VPNBook.com.

VPNBook.com menyediakan layanan VPN Gratis dengan menggunakan OpenVPN. Di VPNBook tersedia beberapa server seperti US, Canada, Denmark, Euro. Dan juga support port UDP53, UDP 25000, TCP 80, TCP 443.

Dari hasil uji coba yang aku lakukan, port UDP 25000 yang bisa menormalkan koneksi internet XL di Windows 10. Soalnya aku coba pakai UDP 53, TCP 80, TCP 443 hasilnya tetap lemot.

Semoga informasi ini bermanfaat dan menjadi solusi bagi yang mengalami hal sama seperti aku. Apabila kamu sudah tahu masalahnya dan solusi yang lebih teknis, kasih tau aku melalui kolom komentar.

Similar Posts

3 Comments

  1. Saat ini gimana gan, apakah masih saja lemot xl ny kalau dipake di windows 10???
    Saya rencana mau upgrade ke windows 10 nih, setelah baca diatas jadi agak ragu nih, tetep stay di windows 7 aj…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *