Review Acer Nitro 50 (2022), Si PC Gaming yang Cocok untuk Kaum Casual Gamers

Review Acer Nitro 50
Review Acer Nitro 50

Sebuah produk PC gaming baru saja selesai kami ulas. Produk yang kami maksud adalah Acer Nitro 50. Ini adalah perangkat PC gaming dari Acer yang ditujukan bagi kalangan gamers casual.

Jika nama Nitro sebelumnya identik dengan laptop gaming, ternyata Acer memiliki seri Nitro lain yang hadir dalam bentuk PC gaming. Nitro 50 sudah ditenagai dengan prosesor Intel Core generasi ke-12 terbaru.

Selain menggunakan prosesor Intel Core generasi ke-12, PC gaming ini didukung dengan kartu grafis NVIDIA RTX 30 series yang disiapkan untuk menjalankan berbagai game yang ingin Anda mainkan.

Penasaran bagaimana dengan performa keseluruhan dari PC gaming Nitro 50? Cari tahu lebih lengkapnya melalui artikel review dari kami berikut ini. 

Desain Dinamis Nitro 50

Nitro 50 hadir dengan case yang terdapat lekukan dan membuatnya tampak begitu dinamis. Tidak seperti PC kebanyakan yang tampil dengan kotak polos. Di bagian tengahnya terdapat LED merah menyala berbentuk V di tengah bodi PC berwarna hitam, membuat kesan gahar begitu terpancar dari Nitro 50.

Desainnya tergolong ringkas menurut kami dan tidak akan terlalu memakan banyak ruang. Bisa dengan mudah Anda sesuaikan peletakannya, di meja atau di lantai.

Acer menyertakan jack audio 3,5 mm dan port USB di bagian depan dan samping, yang mana posisi dari port ini sangat memudahkan untuk diakses. Anda tidak perlu repot menjangkau ke bagian belakang untuk menggunakan port yang Anda butuhkan.

Detailnya, di bagian depan terpasang port jack audio, card reader, USB 3.2 Gen2 Type A dan USB 3.2 Gen2 Type C. Sementara di bagian belakang diisi oleh port LAN, jack audio, USB 2.0 Type A, USB 3.2 Gen1 Type A, DVI-D dan HDMI.

Salah satu yang menarik pada Nitro 50 ini adalah, pada bagian atas terdapat sebuah bantalan pengisi daya wireless. Ini dapat digunakan untuk mengisi daya smartphone. Namun dengan catatan bahwa smartphone Anda sudah mendukung pengisian daya secara nirkabel.

Spesifikasi Canggih Nitro 50

Di dalam case Nitro 50 terpasang  prosesor Intel Core i7-12700 yang akan menjadi andalan untuk urusan performa. Prosesor Intel Core i7 generasi ke-12 ini memiliki cache 25 MB dan kecepatan yang menembus 4.90 GHz.

Baca juga:  Pilih Upgrade RAM atau SSD Dulu?

Intel Core i7-12700 memiliki total 12 core, yang terbagi ke dalam 8 Performance core dan 4 Efficient core, serta 20 thread. Sedangkan untuk mengolah grafik nya dipercayakan kepada kartu grafis NVIDIA GeForce RTX 3060 12 GB GDDR6.

NVIDIA GeForce RTX 3060 dibuat dengan arsitektur RTX generasi ke-2 NVIDIA. Kartu grafis ini dibuat dengan Ray Tracing Core dan Tensor Core yang disempurnakan, multiprosesor streaming baru, dan memori G6 berkecepatan tinggi.

Performanya ditopang dengan RAM 8 GB DDR4 dan memori penyimpanan berjenis HDD 1 TB, serta SSD dengan kapasitas 512 GB. Penggunaan SSD ini tentu membuat kinerja dari PC ini meningkat, yang mana proses loading menjadi lebih cepat.

Sama seperti varian laptopnya, seri Nitro 50 sudah dilengkapi dengan aplikasi NitroSense. Aplikasi ini berguna untuk mengontrol kecepatan kipas dan memantau sistem termal pada PC.

Nitro 50 mampu memuaskan kami dengan kemampuannya menjalankan game Cyberpunk 2077 dengan sangat lancar. Demikian juga saat kami bermain game Valorant, kami bisa menikmati sesi permainan dengan sangat menyenangkan.

Untuk mendukung jalannya game online, PC gaming ini sudah dibekali dengan Intel Wi-Fi 6E AX211 (Gig+)2 berkecepatan tinggi. Disertakan pula fitur Ethernet Realtek Dragon LAN 1G yang menjaga ping Anda tetap rendah ketika bermain game online.

Urusan audio dipercayakan pada fitur DTS:X Ultra. Fitur ini mampu membuat headphone dan speaker menyemburkan suara 360 derajat. Ini membuat sesi bermain jadi lebih imersif, di mana Anda bisa mendengarkan suara dari game, seolah Anda benar-benar ada di dalamnya.

Fitur ini bisa juga Anda nikmati ketika mendengarkan musik atau menonton film. Fitur DTS:X Ultra membuat aktivitas-aktivitas ini jadi terasa lebih maksimal dilakukan.

Kesimpulan

Nitro 50 ini sangat kami rekomendasikan bagi Anda pendatang baru atau gamer casual yang membutuhkan PC gaming. Spesifikasinya siap diandalkan untuk memainkan berbagai game favorit Anda.

Apakah Anda tertarik untuk segera bisa memilikinya? PC gaming ini sudah resmi dijual di Indonesia dan bisa Anda tebus dengan harga sekitar Rp 24.999.000.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *