5 Rekomendasi Headset Gaming untuk Bermain PUBG

Rekomendasi Headset Gaming

5 Rekomendasi Headset Gaming | Apakah Anda seorang gamers PUBG dan sedang mencari headset terbaik dan recommended? Bagi seorang pemain PUBG, memilih headset menjadi hal yang penting. Memiliki headset yang berkualitas akan memudahkan Anda dalam mengenali step atau langkah kaki musuh. 

Headset Gaming PUBG yang Berkualitas

Hal ini dikarenakan headset gaming memiliki sensitivitas yang lebih tinggi dalam menangkap audio. Nah, jika saat ini Anda tengah mencari rekomendasi headset berkualitas, berikut ini ada beberapa pilihan yang bisa dicoba.

1. E-Blue Cobra Advance EHS902

E-Blue Cobra Advance EHS902

Perangkat headset ini didukung dengan teknologi noise cancelling. Fungsinya adalah sebagai peredam suara yang mengganggu di sekitar Anda. Headset E-Blue Cobra Advance EHS902 juga dilengkapi dengan mikrofon yang begitu sensitif.

Anda bisa dengan mudah melakukan komunikasi antar teman 1 squad dengan jelas dan tanpa gangguan. Dan tak kalah pentingnya, penggunanya akan disuguhi dengan audio bass yang begitu keren.

2. Shroud Logitech G633

Shroud Logitech G633

Headset Shroud Logitech G633 sangatlah dikenal dikalangan streamer PUBG. Suaranya yang begitu jelas dan sensitif membuat Anda akan lebih dalam mengetahui posisi musuh. 

Headset ini menawarkan beragam fitur yang mendukung kebutuhan game FPS. Salah satu fitur tersebut adalah 7.1 Surround Sound yang wajib dimiliki oleh headset gaming.

3. Tecnosh Kingston HyperX Cloud Revolver

Tecnosh Kingston HyperX Cloud Revolver

Bagi para Pro player PUBG, Tecnosh dianggap sebagai mesin pembunuh. Lantaran sensitifitas audio yang dimilikinya sangatlah canggih, sehingga bisa mendeteksi arah dan posisi dengan sangat presisi. 

Nah, Technosh ini telah memakai teknologi dari Kingston HyperX Cloud Revolver yang layak dijadikan pilihan. Ditambah desainnya yang begitu nyaman dan tidak akan membuat telinga sakit, meski memakainya cukup lama.

4. Sades Chopper SA – 711

Sades Chopper SA - 711

Rekomendasi headset untuk PUBG selanjutnya adalah Sades Chopper SA – 711. Headset ini memiliki tampilan yang keren dengan kabel sepanjang 2m dan driver 40mm, demi menunjang audio yang jernih. 

Baca juga:  Review Air Purifier WINIX Zero Compact dengan Smart Sensor

Dari segi tampilan, Anda akan melihat earpad yang dilapisi oleh bahan kulit halus dan tampilan yang nyaman. Dengan begini, Anda tak perlu khawatir telinga menjadi sakit ketika terlalu lama bermain.

5. Dragonwar Violent

Dragonwar Violent

Headset Dragonwar Violent telah dilengkapi dengan sistem surround 7.1 serta mikrofon berteknologi noise cancelling. Teknologi ini membuat audio dalam permainan menjadi lebih jelas, bahkan ketika pemain tengah melakukan prone. Kejelasan audio ini juga dimiliki Dragonwar Violent berkat adanya driver berukuran 40 mm.

Baca juga : 5 Rekomendasi Headset Gaming Kualitas Suara Mumpuni Harga Terjangkau


Bonus……

6. Razer ManO’War

Razer ManO’War

Headset ini memiliki tampilan nirkabel dengan beragam fitur dalam penggunaannya. Fitur tersebut seperti 7.1 surround sound, kontrol di earcup, RGB Chroma, dan lain sebagainya. Namun kerennya, headset dari Razer ini mempunyai kapasitas baterai yang tahan hingga 14 jam pemakaian secara terus-menerus. 

7. Technica ATH-M50X

Technica ATH-M50X

Menggunakan headset Technica ATH-M50X akan membuat pemain menjadi lebih peka dalam menentukan posisi dan arah gerakan musuh meski lokasinya jauh. Lantaran headset PUBG ini memiliki sensitifitas dan impedance hingga 99dB dan 38 ohm secara berkesinambungan. Dengan teknologi yang canggih, Technica ATH-M50X juga mampu menangkap frekuensi audio yang besarnya 15 hingga 28 kHz.

8. Asus ROG Centurion 7.1

Asus ROG Centurion 7.1

Mendengar nama Asus sebagai salah satu headset pendukung gaming, tentu Anda sudah tidak meragukan kualitasnya. Pasalnya ada berbagai fitur keren yang tersedia, seperti 10-driver 7.1 surround sound, passthrough HDMI, amplifier dual USB, dan masih banyak fitur lainnya. 

Suara yang dihasilkan Asus ROG Centurion 7.1 ini begitu crystal clear dan membuat pemain lebih peka dalam mendeteksi musuh.

Sudah tahu bukan apa saja headset gaming terbaik dan berkualitas untuk bermain PUBG? Pastikan Anda selalu menggunakan headset yang berkualitas, supaya setiap gerakan musuh bisa terdeteksi. Karena memilih headset standar, seringkali membuat pemainnya tidak maksimal dalam bermain. Maka dari itu, pilihlah headset PUBG berkualitas seperti yang dijelaskan di atas.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *