Rekomendasi Laptop Gaming Di Bawah Rp 10 Juta

Laptop Gaming di bawah Rp 10 Juta

Laptop Gaming di bawah Rp 10 Juta – Sebenarnya kalau mau memiliki laptop yang mumpuni untuk ngegame dengan berbagai jenis game, ya paling tidak beli laptop yang harganya minimal Rp 10 juta. Tapi ya apa daya, mungkin karena budget pas-pasan dan kebutuhan ngegame di laptop bukan jadi prioritas, cari yang di bawah Rp 10 juta pun tak masalah.

Yang penting bagi kami laptop yang dimiliki sudah memiliki spesifikasi minimal untuk digunakan gaming.

Masalah sekarang ini banyak banget jenis dan tipe laptop yang ada di pasaran. Kami sendiri mungkin juga bingung kalau suruh langsung memilihnya. Maka kali ini kami mencoba untuk memberikan 5 rekomendasi laptop gaming di bawah Rp 10 juta.

Rekomendasi ini murni dari kami, bukan rekomendasi ‘titipan’ brand. Kami mencoba untuk melihat spesifikasi laptop di bawah Rp 10 juta yang cocok untuk gaming tanpa mempedulikan apa brandnya. Jadi semoga ini rekomendasi yang pas buat kamu.

Laptop gaming Kurang Dari Rp 10 Juta

Tapi…mungkin saja kami juga luput kalau di luar rekomendasi ini ada pilihan laptop dengan harga yang sama dan lebih bagus. Kalau ada yang seperti itu kamu bisa tulis di kolom komentar, supaya bisa jadi tambahan rekomendasi lain. Baiklah, berikut ini 5 rekomendasinya. (Urutan pertama bukan berarti yang paling bagus, urutan ini random.)

1. Lenovo IdeaPad Slim 3 4700U

Lenovo IdeaPad Slim 3 4700U

Laptop ini menurut kami sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan gaming kamu, dengan catatan bukan seluruh game berat ya. Meskipun dari sisi spesifikasi menurut kami juga sudah pas.

Laptop ini menggunakan prosesor dari AMD Ryzen™ 7 4700U Mobile Processor (8C/8T, 12MB Cache, 4.1 GHz Max Boost). Ini salah satu prosesor terbaiknya dari AMD. Kapasitas RAM 8GB DDR4 2666MHz, kami kurang tahu apakah RAM nya bisa diupgrade atau tidak. Kalau bisa, ini sangat bagus.

Lenovo seri ini juga sudah menggunakan SSD NVMe berkapasitas 512GB. Kalau mau ditambahi pakai HD/SSD 2,5″ juga bisa. Tapi dipaket pembelian hanya ada SSD 512GB NVMe.

Untuk kartu grafisnya sudah pakai AMD Radeon™ Vega 10 Graphics. Layarnya berukuran 14 inci Full HD dengan jenis layar IPS.

Menurut kami ini sudah bisa digunakan untuk gaming, tinggal nanti kalau mau lebih kencang di upgrade RAM nya (kalau bisa ya). Salah satu keunggulan lainnya, adalah ukurannya yang tipis, jadi enak buat di bawa kemana-mana.

Baca juga:  Review Acer Aspire Vero 14" (AV14-51), Laptop Ramah Lingkungan dan Hemat Energi

Untuk harga sebenernya tidak di bawah Rp 10 juta, tapi Rp 10 juta lebih dikit, ya lebih Rp 100ribuan lah.

2. Acer Swift 3 Infinity SF314-55G – Core i5

Acer Swift 3 Infinity SF314-55G - Core i5

Dari brand Acer kami mencoba memilihkan seri ini. Prosesornya menggunakan Intel Core i5-8265U up to 3.9 GHz, Graphic Card NVIDIA GeForce MX250 2GB dan RAM 8GB DDR4 266MHz.

Untuk storage sudah pakai SSD 256GB NVMe. Layarnya ini bagus, meskipun masih kualitas Full HD IPS tapi color gamut sudah 100% sRGB atau 72% NTSC. Ini akan membuat tampilan grafis game terlihat lebih nyata.

Harga Acer Swift 3 Infinity SF314-55G – Core i5 ini kisaran Rp 9,8 jutaan.

3. Asus A412FL Core i5

Asus A412FL Core i5

Harga laptop ini sebenarnya Rp 10,4 juta. Ya gimana lagi, kami bener-bener susah nyari laptop spek gaming yang di bawah Rp 10 juta. Ada sih, tapi tanggung banget spesifikasinya.

Ya udah, salah satu rekomendasi yang bisa kami berikan ya Asus seri ini. Prosesornya menggunakan Intel Core i5-10210U dengan kecepatan up to 4,2GHz dengan kartu grafis Nvidia MX250 2GB. Sayangnya RAM bawaan hanya 4GB DDR4 2666MHz. Tapi tenang, masih ada 1 slot kosong yang bisa kamu tambah RAM lagi.

Tapi beruntungnya kamu sudah mendapatkan storage HDD 1TB dan SSD 256GB NVMe.

Untuk seri ini, di beberapa toko ada yang menjual dengan spesifikasi HDD saja tanpa SSD, dan itu harganya kisaran Rp 9 jutaan. Mungkin ini bisa kamu jadikan pilihan.

Dan ada juga yang menjual dengan spesifikasi RAM 8GB, SSD 512GB, harganya Rp 9,4 juta. Asus itu memang banyak pilihannya. Tinggal disesuaikan saja sama budget.

Baca juga : ASUS ROG Zephyrus G14, Laptop Gaming Ringan dengan Performa Menawan


Kayaknya baru itu saja rekomendasi laptop gaming di bawah Rp 10 juta yang bisa kami berikan. Pengennya mau kasih 5 rekomendasi… tapi jujur agak sulit kalau mau nyari laptop gaming di budget segitu. Soalnya sekarang ini harga laptop gaming rata-rata di harga belasan juta.

Kalau kamu nyari laptop yang prioritasnya bukan untuk gaming tapi untuk kerja/sekolah, laptop-laptop di atas cocok. Tapi kalau kamu prioritas utamanya untuk gaming, lebih baik uangnya tabung dulu, ya paling nggak kalau udah ada Rp 12-15juta bisa dibeliin laptop gaming yang speknya bagus.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *